PENGARUH PERENDAMAN JUS NANAS (Ananas Comosus (L.) Merr) TERHADAP KEKASARAN PERMUKAAN RESIN KOMPOSIT NANOHYBRID

Authors

  • Nur Fadhilah Arifin Universitas Muslim Indonesia
  • Erna Irawati A Univeritas Muslim Indonesia
  • Yustisia Puspitasari Univeritas Muslim Indonesia
  • Ilmianti Ilmianti Univeritas Muslim Indonesia
  • Wira Ashabul Kahfi Salam Univeritas Muslim Indonesia

Abstract

Resin komposit nanohybrid merupakan salah satu jenis resin komposit yang memiliki komposisi filler berukuran nano dan digabung dengan filler yang berukuran besar. Paparan larutan asam seperti buah nanas atau sejenisnya yang memiliki sifat asam setiap hari dapat mempengaruhi sifat fisik bahan restorasi, seperti meningkatkan kekarasan permukaan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh perendaman jus nanas (Ananas comosus (L.) Merr) terhadap kekasaran permukaan resin komposit nanohybrid. Metode yang digunakan true eksperimental laboratoris menggunakan desain penelitian berupa Pre Post Test Only Control Design, dengan menggunakan 16 sampel perendaman jus nanas. Alat uji yang digunakan adalah mitutoyo surftest SJ-310. Berdasarkan hasil uji wilcoxon didapatkan hasil p- value menunjukkan nilai sebesar 0.000 atau p-value lebih kecil dari 0,05. Hal ini berarti terdapat perbedaan yang signifikan antara sebelum dan sesudah perendaman jus nanas terhadap resin komposit nanohybrid. Kesimpulannya yaitu terdapat pengaruh perendaman jus nanas (Ananas comosus (L.) Merr) terhadap kekasaran permukaan resin komposit nanohybrid.

Downloads

Published

2024-09-25

How to Cite

Arifin, N. F., Irawati A, E. ., Puspitasari, Y. ., Ilmianti, I., & Salam, W. A. K. . (2024). PENGARUH PERENDAMAN JUS NANAS (Ananas Comosus (L.) Merr) TERHADAP KEKASARAN PERMUKAAN RESIN KOMPOSIT NANOHYBRID . Indonesian Journal of Public Health, 2(3), 528–533. Retrieved from https://jurnal.academiacenter.org/index.php/IJOH/article/view/475

Issue

Section

Articles