GAMBARAN POLA MAKAN DENGAN KEJADIAN GASTRITIS PADA MAHASISWA UINSU

Authors

  • Trisna Apriyani Universitas Islam Negeri Sumatera Utara
  • Putra Apriadi Siregar Universitas Islam Negeri Sumatera Utara

Abstract

Gastritis adalah masalah kesehatan dikarenakan adanya inflamasi pada mukosa lambung, dimana keadaan peradangan atau perdarahan mukosa lambung yang dapat bersifat akut, kronis, difus atau local . Yang diakibatkan oleh pola makan yang tidak teratur dan tidak baik dalam hal frekuensi, jenis dan jumlah makanan yang dikonsumsi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran pola makan pada mahasiswa dalam kejadian gastritis di Universitas Islam Negeri Sumatera Utara. Penelitian kuantitatif dengan desain cross sectional. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 38 responden. Hasil penelitian menunjukan bahwa mayoritas responden berumur 21 tahun (55,27 %) dan berumur 20 tahun (26, 32%). Responden yang berjenis kelamin laki-laki sebanyak 7 orang (18,43%) dan perempuan sebanyak 31 orang (81,58%), dari 38 orang responden 30 orang (78,95 %) makan dengan tidak teratur, 35 orang (92,11 %) makan dengan jadwal tidak tepat pada waktunya, 33 orang (86,85 %) menyukai makanan dengan rasa pedas. Pola makan dalam kejadian gastritis pada mahasiswa Universitas Ilam Negeri Sumatera Utara kurang baik, disebabkan karena mahasiswa tersebut jarang makan dengan teratur dan jarang makan sehari 3 kali seharisehari, selain itu mereka juga cendrung menyukai makan makanan yang rasanya pedas.

Downloads

Published

2024-03-22

How to Cite

Apriyani, T., & Siregar, P. A. . (2024). GAMBARAN POLA MAKAN DENGAN KEJADIAN GASTRITIS PADA MAHASISWA UINSU. Indonesian Journal of Public Health, 2(1), 76–79. Retrieved from https://jurnal.academiacenter.org/index.php/IJOH/article/view/294

Issue

Section

Articles