PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA, DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BISKUIT MEREK OREO DI KOTA PEKANBARU

Penulis

  • Herwanto Herwanto Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Indonesia Banjarmasin,

Abstrak

Menganalisis bagaimana kualitas produk Oreo, harga yang ditawarkan, dan strategi promosi yang digunakan dapat memengaruhi preferensi konsumen, menggugah minat, dan mendorong keputusan pembelian mereka. Dengan pemahaman yang lebih mendalam mengenai faktor-faktor ini, merek Oreo dapat mengembangkan strategi pemasaran yang lebih efektif dan berhasil di Pekanbaru, serta mempertahankan posisinya sebagai merek biskuit yang diminati oleh konsumen. Jenis penelitian ini adalah deskriptif korelasional. Secara statistik pengujian ini membuktikan bahwa variabel kualitas produk, harga, dan promosi secara simultan terhadap keputusan pembelian, variabel kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, bahwa variabel harga berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, dan variabel promosi berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian, serta Kualitas produk, harga, dan promosi berpengaruh secara bersama terhadap keputusan pembelian biskuit merek Oreo di kota Pekanbaru.

Diterbitkan

2024-03-06

Cara Mengutip

Herwanto, H. (2024). PENGARUH KUALITAS PRODUK, HARGA, DAN PROMOSI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN BISKUIT MEREK OREO DI KOTA PEKANBARU. Indonesian Journal of Economy and Education Economy, 2(1), 250–263. Diambil dari https://jurnal.academiacenter.org/index.php/IJEN/article/view/279

Terbitan

Bagian

Articles