PENDAMPINGAN PEMANFAATAN SIG (SISTEM INFORMASI GEOSPASIAL) UNTUK INTEGRASI DATA SPASIAL DALAM PENYUSUNAN KEBIJAKAN SUMBER DAYA ALAM DI SETDA SDA KABUPATEN MALANG
Abstract
Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas aparatur dan warga Desa Selotinatah dalam penyusunan peta desa digital berbasis Sistem Informasi Geografis (SIG). Peta desa digital memiliki peran penting dalam mendukung perencanaan pembangunan, pengelolaan wilayah, serta pelayanan publik yang lebih efisien dan berbasis data. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah pendekatan partisipatif melalui tahapan sosialisasi, pelatihan teknis, praktik lapangan, dan evaluasi hasil. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa peserta mengalami peningkatan pemahaman dan keterampilan dalam pengoperasian perangkat lunak pemetaan (QGIS), pengumpulan data spasial, serta penyusunan peta digital awal desa. Selain itu, kegiatan ini menghasilkan dokumen peta dasar desa dan modul pelatihan sebagai bahan referensi lanjutan. Kegiatan ini membuktikan bahwa pelatihan berbasis teknologi tepat guna yang melibatkan partisipasi aktif masyarakat desa dapat meningkatkan kemandirian dan kapasitas desa dalam pengelolaan informasi spasial. Disarankan agar kegiatan serupa dilanjutkan secara berkala serta didukung oleh infrastruktur dan kerja sama lintas sektor untuk menjamin keberlanjutan pemanfaatan peta digital di tingkat desa







