KAMPANYE PENCEGAHAN NARKOBA DI KALANGAN PELAJAR DENGAN KONSEP FASHION STREET

Authors

  • Dina Syarifah Nasution Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing Natal

Abstract

Narkoba adalah salah satu musuh terbesar bangsa Indonesia. Peredaran narkoba juga marak terjadi di berbagai wilayah di Indonesia. Peredaran narkoba tidak hanya terjadi di wilayah perkotaan, tetapi juga di wilayah pedesaan. Mengingat peredaran narkoba yang cukup masif, maka narkoba sudah menjadi ancaman serius pada beberapa wilayah di Indonesia, termasuk di Kabupaten Mandailing Natal.Untuk mencegah penyebarluasan narkoba di kalangan pelajar diperlukan strategi khusus untuk melakukan tindakan preventif, salah satunya dengan cara melakukan kampanye pencegahan narkoba dengan menggunakan cara-cara yang kreatif seperti Fashion Street. Hampir tidak ada daerah di Indonesia yang masyarakatnya tidak terpapar narkoba. Oleh karena itu, permasalahan penyalahgunaan narkoba perlu mendapatkan perhatian dari semua pihak. Diharapkan kampanye ini lebih efektif dan tepat sasaran karena lebih efisien karena dalam kegiatan yang di adakan menarik perhatian masyarakat yang lalu lalang terlebih-lebih penduduk disekitar kegiatan dilaksanakan. Tahapan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan dibagi menjadi tiga tahapan yaitu; sosialisasi, pelaksanaan, dan evaluasi. Pengabdian Mayarakat yang dilaksanakan berlangsung dari jam 14.00 wib sampai dengan selesai dan diikuti oleh 23 peserta dengan menggunakan kostum merah putih. Pokok bahasan yang disampaikan dan merupakan penilaian juri adalah Kampanye tentang Narkoba. Dengan adanya kegiatan Fashion street yang bertujuan untuk menggemakan bahwa Kabupaten Mandailing Natal merupakan wilayah darurat Narkoba. Pada akhirnya masyarakat Mandailing Natal menaruh perhatian besar terhadap kasus-kasus pengguna narkoba disekitarnya tidak lagi hanya diam dan tidak peduli karena tidak aada kaitannya dengan anak dan keturunannya seperti yang berlaku di masyarakat Mandailing Natal hari ini.

Downloads

Published

2023-07-25

Issue

Section

Articles