PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA WISATA MELALUI HOMESTAY DALAM MENINGKATKAN EKONOMI PEDESAAN DI BIAK PAPUA

Authors

  • Andy Sahat Maasi Sigalingging IISIP YAPIS Biak
  • Darlin Darlin IISIP YAPIS Biak
  • D Rudolf Leiwakabessy IISIP YAPIS Biak

Abstract

Peningkatan kesejahteraan adalah menjadi tujuan utama dari program pemberdayaan masyarakat di pedesaan. Oleh karena itu peran dan keberadaannya sangat penting dalam turut menciptakan kemandirian serta peningkatan ekonomi pedesaan. Biak adalah salah satu destinasi pariwisata unggulan di Papua yang memiliki potensi besar untuk pengembangan desa wisata. Letaknya yang strategis sebagai pulau terbesar di Teluk Cendrawasih, dengan keindahan alam dan keberagaman budaya yang kaya, membuat Biak memiliki daya tarik wisata yang kuat. Akan tetapi ditemukan fakta kurangnya informasi dan komunikasi yang efektif antara pemerintah daerah, pengelola desa wisata, dan masyarakat desa sangat penting. Masih rendahnya partisipasi masyarakat dalam perencanaan dan pengambilan keputusan terkait pengembangan desa wisata. Dengan melibatkan masyarakat secara aktif dalam proses perencanaan dan pengambilan keputusan, mereka akan merasa memiliki pemahaman yang lebih baik dan merasa memiliki tanggung jawab terhadap pengembangan desa wisata. Metode kegiatan pengabdian masyarakat yang menggunakan metode ceramah serta tanya jawab merupakan salah satu cara yang efektif dalam menyampaikan informasi tentang sapta pesona kepada masyarakat. Metode ceramah dapat digunakan untuk memberikan gambaran umum tentang pentingnya sapta pesona untuk meningkatkan kesadaran dan persepsi positif masyarakat tentang pariwisata. Dalam metode ceramah, seorang pembicara akan menyampaikan pengetahuan secara sistematis dan terstruktur kepada audiens. Sedangkan metode tanya jawab dapat digunakan untuk melengkapi hal-hal yang belum terakomodasi oleh metode ceramah. Dalam proses pelaksanaan, perlu juga mempertimbangkan kebutuhan dan harapan masyarakat setempat serta memastikan partisipasi mereka dalam program. Dengan memperhatikan aspek-aspek tersebut, program dapat diharapkan memberikan dampak positif yang berkelanjutan dalam meningkatkan ekonomi di wilayah tersebut.

Downloads

Published

2023-07-25

Issue

Section

Articles