RELIGIUSITAS DAN PENGETAHUAN PENGARUHNYA PADA MINAT MAHASISWA UNTUK MENABUNG DI BANK SYARIAH

Authors

  • Lely Ana Ferawati Ekaningsih Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung Banyuwangi
  • Nurul Inayah Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung Banyuwangi
  • Muhaimin Muhaimin Universitas KH. Mukhtar Syafaat Blokagung Banyuwangi

DOI:

https://doi.org/10.61214/ijen.v2i2.313

Abstract

Penelitian bertujuan untuk menganalisis apakah: 1) religiusitas (X1) berpengaruh terhadap minat (Y) mahasiswa untuk menabung di bank syariah, 2) pengetahuan (X2) berpengaruh terhadap minat (Y) mahasiswa untuk menabung di bank syariah. Menganalisis religiusitas (X1) dan pengetahuan konsumen (X2) berpengaruh secara simultan terhadap minat (Y) mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam untuk menabung di bank syariah.Dalam penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif yang diperkuat dengan penelitian kualitatif. Penentuan sampel penelitian menggunakan teknik Non probality Sampling dengan jenis Sampling Porposive dengan jumlah responden 30 mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisinis Islam. Analisis data menggunakan Regresi Linier Berganda. Kesimpulan penelitian 1) religiusitas mahasiswa merupakan variabel yang mempengaruhi mahasiswa untuk menabung di Bank Syariah, karena seseorang yang memiliki sikap religius akan menerapkan nilai-nilai keagamaan di dalam kehidupan sehari-harinya, serta tidak berorientasi pada keuntungan semata namun juga berorientasi pada tujuan lainnya yaitu keberkahan; 2) pengetahuan konsumen merupakan variabel yang mempengaruhi mahasiswa menabung di Bank Syariah, karena dengan pengetahuan mahasiswa mengetahui fungsi dan kelebihan menjadi bagian dari nasabah bank syariah, 3) religiusitas (X1) dan pengetahuan konsumen (X2) merupakan variabel yang dominan terhadap minat (Y) mahasiswa untuk menabung di Bank Syariah, dengan dasar agama atau religiusitas yang tertanam dalam kepribadian mahasiswa ditambah dengan pengetahuan tentang produk-produk yang ditawarkan.

Downloads

Published

2024-05-01

How to Cite

Ekaningsih, L. A. F., Inayah, N. ., & Muhaimin, M. (2024). RELIGIUSITAS DAN PENGETAHUAN PENGARUHNYA PADA MINAT MAHASISWA UNTUK MENABUNG DI BANK SYARIAH . Indonesian Journal of Economy and Education Economy, 2(2), 294–304. https://doi.org/10.61214/ijen.v2i2.313

Issue

Section

Articles